SBY Usul Lumpur Porong Jadi Obyek Wisata Geologis

Sidoarjo - Sudah lima tahun daerah Porong, Sidoarjo, terendam lumpur Lapindo. Meski demikian, masih ada peluang untuk mengolah kawasan ini menjadi obyek wisata atau daerah perikanan dan pertanian.

"Masa depan wilayah ini, saya minta kepada gubernur untuk mematangkan rencana tata ruang dan wilayahnya. Mungkin bisa diatur menjadi semacam wisata geologis, sumber perikanan, pertanian, kelautan atau lainnya. Sehingga bisa mendatangkan manfaat bagi masyarakat lokal dan ekonomi Jawa Timur," kata Presiden SBY di sela peninjauannya di Porong, Sidoarjo, Senin (29/3/2010).

Berdasar laporan Ketua BPLS Soenaro, belum ditemukan ada dampak ekologi signifikan dari lumpur Lapindo. Buktinya, ikan dan burung liar predatornya bisa hidup di areal terendam air lumpur yang tak jarang juga ditangkap oleh warga.



SBY juga meminta penelitian terhadap sebuah pulau reklamasi seluas 8 hektar. Apakah mungkin dijadikan lahan pertanian. Bila tidak memungkinkan, maka masih bisa dimanfaatkan untuk sarana rekreasi dan penelitian.

"Tapi saya minta terus dilakukan kajian apa ada gangguan lingkungan yang terjadi," tambah SBY.

Kajian ilmiah juga SBY minta lakukan terhadap dugaan perluasan dampak lumpur Lapindo yang dilaporkan warga. Misalnya saja, ada ganggungan terhadap kesuburan lahan pertanian dan munculnya gelembung atau semburan gas di lokasi yang masuk peta terdampak.

"Saya juga dilaporkan ada tanah ambles per bulan 20 cm, itu bad nwes. Tapi ada good news, dilaporkan volume semburan lumpur yang semula bisa 1.700 ribu meter kubik per hari susut hingga di bawah 70 ribu. Mungkin ini bagian keseimbangan, sehingga dampak dari tanah ambles tidak parah," sambung SBY.

Sumber : http://www.detiknews.com/read/2010/03/29/160905/1327921/10/sby-usul-lumpur-porong-jadi-obyek-wisata-geologis?991101605
Share this article :
 

Post a Comment

Silahkan Comment, Blog ini "DO FOLLOW" :)

 
Support : Creating Website | Johny Template | Mas Template
Copyright © 2011. asharbadhowi - All Rights Reserved
Template Created by Creating Website Published by Mas Template
Proudly powered by Blogger